Jika diperhatikan lebih teliti lagi, saat ini dunia fashion terutama dalam hal jilbab masih tetap diburu oleh banyak orang. Maka tak salah jika Anda melakukan analisa usaha jilbab jika ingin menjalankan bisnis jilbab atau hijab. Tidak bisa dipungkiri jika kaum hawa, baik orang dewasa maupun anak-anak bahkan yang masih balita sudah mengenakan jilbab. Penggunaan jilbab tersebut untuk kebutuhan sehari-hari maupun untuk keperluan berbagai acara.

Melihat perkembangan usaha jilbab yang semakin ramai di pasaran ini, banyak para pebisnis yang mencoba peruntungan dengan membuka usaha jilbab baik secara offline maupun online. Jika Anda termasuk salah satu pelaku usaha yang tertarik untuk membuka usaha jilbab ini maka pastikan untuk tetap mengikuti perkembangan trend hijab fashion yang sedang berlangsung. Saat ini model jilbab tak lagi monoton. Variasi coraknya pun sudah semakin banyak sehingga Anda bisa menjual berbagai jenis warna, model dan variasi jilbab.

Tak hanya itu, para pengguna jilbab modis dan kekinian saat ini juga bukan hanya untuk kalangan remaja dan anak muda. Para ibu-ibu pun tak ingin ketinggalan fashion hijab saat ini. Oleh sebab itu, target pasar usaha jilbab ini bisa menyasar segala kalangan. Tentu hal ini bisa mendatangkan keuntungan untuk bisnis Anda.

Analisa Usaha Jilbab Untuk Pemula

Produk

Sebelum membuka usaha jilbab, pastikan untuk mengetahui jenis produk jilbab apa yang ingin Anda tawarkan pada pembeli. Berhubung saat ini berbagai jenis jilbab semakin menjamur di pasaran maka cobalah untuk memilih satu atau dua jenis jilbab yang menjadi segmen utama market bisnis Anda. Dengan fokus kepada jenis produk yang spesifik maka bisnis jilbab Anda akan lebih dikenal oleh banyak konsumen. Tak hanya itu, usaha Anda pun bisa menjadi trend center oleh para hijabers.

Lokasi Bisnis

Selanjutnya, Anda juga perlu memperhatikan mengenai lokasi usaha yang akan dijalankan. Lokasi yang strategis adalah hal penting untuk mendatangkan calon konsumen. Meskipun saat ini berjualan lewat sosial media juga ramai dilakukan akan tetapi tidak ada salahnya juga jika Anda memang memiliki modal yang cukup maka silahkan membuka toko offline. Tak perlu dengan ukuran besar, ukuran sederhana pun sudah cukup untuk memajang semua koleksi hijab jualan Anda. Beberapa lokasi strategis yang bisa Anda pilih untuk berjualan adalah di wilayah sekitar kampus maupun di sekitar toko-toko fashion lainnya. Saat memajang koleksi jualan Anda, pastikan juga untuk menatanya semenarik dan serapi mungkin. Hal ini bisa menjadi salah satu bagian penting untuk menarik pelanggan masuk ke toko Anda.

Melakukan Promosi

Dalam menjalankan suatu bisnis maka melakukan promosi adalah salah satu langkah yang tidak boleh ditinggalkan. Dengan melakukan promosi yang tepat maka dijamin usaha jilbab Anda akan laku di pasaran. Beberapa tips untuk menjalankan praktek promosi bisnis jilbab ini adalah sebagai berikut.

  • Pertama, Anda bisa menjalankan promosi melalui platform sosial media. Mulai dari membuat akun khusus jualan jilbab di Instagram, Twitter, TikTok hingga membuat fanspage di Facebook. Bisa dibilang, fitur fanspage dari Facebook adalah salah satu fitur yang paling banyak digunakan oleh para pelaku usaha hari ini. Di sini Anda bisa membuat komunitas bisnis jilbab yang dapat mendatangkan banyak pelanggan. Fitur ini juga sangat mudah untuk dijalankan sehingga banyak orang merasa terbantu dengan kehadiran Fanspage dari Facebook.
  • Kedua, Anda juga bisa melakukan promosi usaha jilbab dengan mengikuti pameran-pameran fashion di sekitar Anda. Banyak pelaku usaha mengikuti berbagai jenis event ini juga dengan tujuan agar produk mereka bisa dikenal oleh lebih banyak orang.
  • Ketiga, cobalah untuk menjadi sponsor dalam kegiatan para mahasiswi. Sebut saja acara pengajian atau kegiatan khusus wanita lainnya. Di event ini Anda berkesempatan menyebar brosur usaha jilbab Anda. Jangan lupa juga untuk membawa sample jilbab dari bisnis Anda agar banyak orang bisa meliriknya.
  • Keempat, silahkan memberikan diskon atau penawaran khusus kepada para calon pembeli Anda. Namun, berikanlah potongan harga yang masuk akal agar Anda juga tetap mendapat profit dari setiap penjualan.
  • Kelima, cobalah untuk membuat kartu nama. Pastikan kartu nama tersebut terlihat lebih profesional agar menarik di mata konsumen. Anda bisa menyelipkan kartu nama Anda di setiap produk jilbab yang Anda jual. Hal ini termasuk salah satu strategi marketing yang bisa Anda coba.

Price Atau Harga

Harga adalah hal yang juga sangat mempengaruhi bisnis yang sedang dijalankan. Harga yang terlalu mahal tentu bukanlah solusi yang bagus untuk mendapatkan keuntungan secara cepat. Begitu juga dengan harga yang terlalu murah. Hal ini justru hanya akan mendatangkan kerugian. Jika saat ini jilbab yang Anda jual memang sedang trend di pasaran maka tak ada salahnya untuk menaikkan harganya. Namun, harga yang harus Anda pasang tetaplah mesti masuk akal.

Strategi Bisnis Jualan Jilbab Agar Laku Di Pasaran

Setelah melakukan analisa usaha jilbab dengan penjelasan di atas maka selanjutnya mari membahas beberapa strategi yang bisa Anda terapkan agar usaha jilbab tetap ramai di pasaran. Beberapa poin yang dimaksud di antaranya seperti penjelasan berikut.

  • Langkah pertama adalah dengan mencari mitra bisnis atau reseller yang siap memasarkan jilbab Anda. Mengadakan program untuk para reseller juga akan memberikan keuntungan kepada setiap reseller
  • Selanjutnya, cobalah untuk mengikuti perkembangan trend fashion hijab kekinian saat ini. Anda bisa mengamati perkembangan hijab fashion yang sedang naik daun lewat sosial media hingga dari majalah khusus fashion. Jika Anda memang belum mampu melakukan produksi secara mandiri maka silahkan mencari beberapa pemasok jilbab dengan kualitas yang bagus tapi tetap ramah di kantong.
  • Anda juga bisa membuka promo atau diskon-diskon menarik lewat stok lama yang belum terjual
  • Kemudian, Anda juga perlu memiliki karyawan yang tak hanya bisa membantu Anda dalam memasarkan produk hijab tetapi juga tahu perkembangan trend fashion saat ini
  • Buatlah platform sosial media khusus jualan jilbab dengan memposting foto-foto hijab yang estetik. Jika memungkinkan silahkan menggunakan jasa digital marketing untuk memasarkan koleksi hijab yang Anda jual. Hal ini dilakukan untuk membuat bisnis Anda bisa sampai ke target pasar yang diinginkan

Penutup

Perkembangan dunia fashion dalam bidang hijab memang tak kalah menariknya jika dibandingkan dengan jenis fashion lainnya. Hal ini disebabkan oleh industri fashion yang semakin berkembang mengikuti perkembangan zaman. Maka tak heran jika fashion hijab semakin diminati oleh banyak kalangan mulai anak-anak hingga orang itu. Oleh sebab itu, banyak orang yang mencoba peruntungan lewat bisnis hijab ini.

Nah, demikianlah informasi tentang analisa usaha jilbab lewat artikel yang satu ini. Jika Anda sedang berencana menjalan usaha jilbab atau hijab maka silahkan menerapkan strategi-strategi yang telah kami bahas di dalam artikel ini. Selamat mencoba!