Cara Tukar Pulsa ke OVO dengan Mudah dan Cepat

Tahukah Anda kalau sekarang bisa nambah saldo OVO dengan sistem tukar pulsa ke OVO? Biasanya disebut convert pulsa, nantinya berapapun nilai pulsa yang Anda punya dapat dialihkan menjadi saldo OVO. Tentunya dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

Cara Tukar Pulsa ke OVO dengan Mudah dan Cepat

Apa Itu Sistem Tukar Pulsa ke OVO?

Yang dimaksud sistem tukar pulsa adalah, ketika Anda punya pulsa di salah satu kartu provider telekomunikasi maka pulsa tersebut bisa dialihkan menjadi saldo OVO. Tentunya dengan beberapa cara dan melibatkan pihak ketiga sebagai medianya.

Baca : Cara Tarik Tunai OVO Di Alfamart Tanpa ATM

Sebagai contoh, Anda punya pulsa Rp50.000 di nomor kartu telepon. Kemudian pulsa tersebut mau dialihkan ke saldo OVO, maka nantinya pulsa akan berkurang dan saldo OVO terisi sesuai jumlah pulsa yang mau ditukar.

Sistem yang biasanya dikenal dalam dunia e-wallet adalah top up, yaitu mengisi saldo akun e-wallet melalui rekening bank atau minimarket yang bekerjasama dengan dompet elektronik tersebut. Tapi, ketika rekening di bank juga seret bisa pakai pulsa. Mau tahu caranya?

Bagaimana Cara Convert Pulsa ke OVO?

Bagi Anda yang belum pernah mencoba cara ini, perlu tahu bahwa tidak ribet untuk melakukannya. Hal yang perlu dipastikan adalah, pulsa di nomor HP Anda tersedia sesuai nominal yang diinginkan.

Kemudian Anda juga memiliki akses internet yang stabil, disarankan untuk menggunakan koneksi Wifi supaya selama proses convert tidak terkendala koneksi internet bermasalah. Lalu, Anda tinggal mengikuti langkah di bawah ini:

  • Aktifkan HP dengan nomor yang pulsanya tersedia untuk tukar pulsa ke OVO, dengan mengecek pulsa terlebih dahulu
  • Buka browser yang sering Anda gunakan untuk berselancar di dunia maya
  • Pilih tab baru dan cek situs tukar pulsa yang sudah terbukti bisa membantu melakukan convert pulsa menjadi saldo OVO. Salah satu contohnya adalah viapulsa.com
  • Ketika nama situs tersebut dan masuk ke halaman utamanya
  • Pilih menu Whatsapp yang tersedia di bagian kanan bawah halaman utama
  • Ketik nominal pulsa yang akan di convert, kirim pesan ke nomor WA customer service secara otomatis
  • Anda akan mendapatkan informasi biaya convert yang harus dibayar, jika ingin meneruskan proses penukaran pulsa.
  • Jika bersedia, maka Anda tinggal memasukkan nomor telepon yang terhubung dengan akun OVO Anda.
  • Kirim sejumlah pulsa yang sudah disepakati ke nomor telepon admin, tunggu sebentar
  • Akan muncul halaman notifikasi bahwa proses convert sudah selesai. Anda tinggal cel akun OVO untuk memastikan saldo sudah masuk ke dalam akun tersebut

Proses ini akan berhasil dalam waktu beberapa menit saja, mudah dan terpercaya. Tapi, Anda juga bisa mencari situs lain yang mungkin direkomendasikan oleh pengguna OVO lainnya.

Keuntungan Pakai Sistem Tukar Pulsa ke OVO

Kalau dibandingkan dengan melakukan top up saldo OVO secara tunai di Alfamart , atau lewat rekening bank yang Anda punya. Ada beberapa keuntungan memilih convert pulsa ke OVO yaitu:

Baca : Cara Mudah Transfer Dana ke OVO dan Sebaliknya

  • Transfer darurat ketika di rekening bank Anda tidak tersedia dana, yang bisa dipindahkan ke akun OVO. Tinggal hubungi situs tukar pulsa, maka pulsa yang tersedia bisa masuk ke saldo OVO tanpa ribet
  • Bisa dilakukan kapan saja Anda membutuhkan penambahan saldo ke akun OVO, asalkan pulsa di nomor HP tersedia dalam jumlah yang sesuai dengan kebutuhan saldo.
  • Biaya adminnya tidak terlalu besar, asalkan Anda bisa mendapatkan situs dengan rate yang tinggi.

Trik Mencari Situs Tukar Pulsa Terpercaya

Mungkin Anda masih agak takut melakukan proses tukar pulsa, karena takut situs yang dipilih tidak amanah dan justru menipu. Apalagi, saat ini sangat banyak penipuan berkedok pembelian pulsa. Agar hal itu tidak terjadi, maka Anda bisa mengikuti trik berikut ini.

Pilih Situs dengan Nilai Rate Paling Tinggi

Ada istilah rate yang beredar pada sistem convert pulsa menjadi saldo OVO. Rate merupakan nilai maksimal pulsa yang bisa dialihkan menjadi saldo oleh pihak situs tukar pulsa. Ada yang menyediakan rate 0,76% sampai 0.90% lebih, biasanya akan diinformasikan di awal sebelum Anda setuju melakukan penukaran pulsa.

Contoh, satu situs menyediakan rate 0,90 % dari total pulsa Rp100.000 yang akan dialihkan menjadi saldo. Maka perhitungannya saldo yang akan masuk ke akun OVO adalah : 0,90 x 100.000 = Rp90.000.

Artinya ketika Anda punya pulsa Rp100.000, maka ketika ditukarkan menjadi saldo OVO hanya Rp90.000 saja. Sedangkan sisanya akan masuk menjadi biaya admin untuk situs tukar pulsa tersebut.

Semakin tinggi rate tersebut, otomatis jumlah pulsa yang bisa beralih menjadi saldo juga akan semakin besar dan biaya adminnya semakin kecil. Oleh karena itulah, disarankan pilih rate tertinggi supaya tidak rugi terlalu banyak.

Cek Testimoni di Halaman Situs

Coba buka situs tukar pulsa yang direkomendasikan, baik oleh rekan Anda maupun rekomendasi ketika mengecek langsung di internet. Lihat sepositif apa testimoni orang yang pernah melakukan penukaran pulsa melalui situs tersebut.

Memang bisa saja tidak akurat 100 persen, tapi paling tidak dapat dijadikan bahan pertimbangan sebelum memilih situs yang paling bagus. Indikasinya adalah, semakin banyak testimoni positif dan berhasil artinya semakin banyak orang puas dengan layanan dari situs tersebut bukan?

Komunikasi dengan Customer Service

Dapatkan informasi lengkap terlebih dahulu dari customer service situs tersebut, sebelum Anda memutuskan untuk melakukan convert pulsa di situs tersebut. Mintalah informasi rate, lama proses convert, dan hal lainnya yang Anda butuhkan.

Sehingga bisa diambil kesimpulan, bahwa situs tersebut layak atau tidak menjadi media penukaran pulsa telepon menjadi saldo OVO.

Baca : Cara Login OVO dengan Email, Solusi Mudah dan Cepat

Coba Melakukan Convert Pulsa Jumlah Kecil

Meskipun sudah mendapat situs terpercaya, berdasarkan trik di atas namun jangan langsung melakukan transaksi convert pulsa secara berlebihan. Mulailah dari jumlah yang kecil terlebih dahulu, untuk melihat sejauh mana layanan mereka terbukti akurat dan tidak hanya isapan jempol saja.

Lakukan beberapa kali, sebelum memilih nominal pulsa yang lebih besar. Supaya Anda benar-benar puas dengan layanan yang diberikan, lalu pulsa yang dipindahkan menjadi saldo OVO juga benar-benar sesuai dengan yang Anda butuhkan.

Pastinya sistem tukar pulsa ke OVO ini sangat dibutuhkan, terutama bagi Anda yang tidak punya uang tunai untuk dikirim langsung ke akun OVO. Mau coba cara top up yang satu ini?

Leave a Comment