Dalam mencapai tujuan hidup, memiliki perencanaan pengelolaan keuangan adalah hal yang wajib dimiliki. Pasalnya, perencanaan tersebut akan membuat Anda lebih efektif dan cepat dalam meraih tujuan.

Perencanaan Pengelolaan Keuangan Adalah Kunci Masa Depan Lebih Baik

Memahami tentang ilmu perencanaan pengelolaan keuangan adalah hal penting untuk dimiliki. Dengan adanya rencana yang matang, maka apa yang dikerjakan dapat berjalan dengan lebih rapi dan pastinya sesuai dengan tujuan.

Baca : Cara Menaikkan Limit Paylater Gojek dengan Mudah

Perencanaan seperti ini, tidak hanya dibutuhkan oleh satu atau dua orang kalangan saja, melainkan semua orang. Dengan menerapkan perencanaan yang baik dalam berbagai hal seperti di bidang keuangan, tujuan yang diinginkan bisa lebih cepat untuk tercapai.

Melakukan perencanaan pengelolaan keuangan adalah langkah tepat untuk mendukung masa hidup saat ini dan bisa menjamin kemakmuran di masa yang akan datang. Manfaat dari perilaku ini bisa dilihat dari keputusan finansial yang diambil oleh seseorang.

Lewat pengelolaan uang yang baik, orang bisa memahami bahwa setiap keputusan yang diambil terkait keuangan akan memberikan dampak ke sektor lain dari keuangannya. Oleh karena itu, rencana ini bisa membuat orang punya pertimbangan matang atas tujuan hidupnya.

Sebenarnya bicara tentang perencanaan tidak hanya soal keuangan saja tetapi dalam aspek lainnya juga. Namun, karena memang keuangan adalah hal penting sebagai penopang hidup, maka Anda butuh perencanaan yang matang.

Selain itu, dengan perencanaan keuangan yang baik, maka Anda akan memperoleh banyak sekali keuntungan. Berikut ini adalah penjelasan tentang berbagai macam keuntungan pengelolaan uang tersebut.

Hal yang Memengaruhi Pengelolaan Keuangan

Pada saat seseorang melakukan penyusunan rencana keuangan, terdapat berbagai macam kondisi yang bisa memengaruhinya. Kondisi tersebut biasanya berasal dari kondisi langsung yang pernah dialami oleh seseorang.

Baca : Tabel Pinjaman Julo Secara Lengkap

Berdasarkan hal tersebut bisa dikatakan bahwa perencanaan keuangan seseorang sifatnya sangat spesifik. Selain itu, perencanaan keuangan juga menjadi sebuah proses yang berkelanjutan dan mempunyai sifat dinamis yang membutuhkan penyesuaian seiring berjalannya waktu.

Berikut adalah berbagai macam hal yang dapat memengaruhi seseorang dalam menyusun perencanaan keuangan:

  • Status perkawinan (masih sendiri atau sudah menikah)
  • Status pekerjaan (apakah sudah punya pekerjaan atau belum)
  • Umur (umur terus bertambah)
  • Kondisi keluarga (Keluarga yang menjadi beban tanggungan hidup)
  • Perekonomian Nasional (mudah atau tidaknya pekerjaan atau penghasilan didapatkan)
  • Jenjang pendidikan (jenjang pendidikan berpengaruh pada penghasilan)
  • Kesehatan (memengaruhi seseorang dalam mendapatkan penghasilan).

Adanya perubahan kondisi pada hal-hal yang disebutkan di atas dapat memberikan pengaruh terhadap proses penyusunan rencana keuangan seseorang. Hal itu jugalah yang menjelaskan mengapa perencanaan seseorang itu bersifat spesifik dan dinamis.

Sebagai tambahan, dalam kaitannya tentang perencanaan keuangan, tidak melulu tentang tujuan pribadi saja. Anda juga dapat membuat rencana tersebut untuk kepentingan bisnis yang lebih komprehensif.

Dengan mempunyai perencanaan dalam hal keuangan yang matang, Anda sebagai pebisnis dapat membuat strategi terbaik agar bisnis bisa berkembang. Berdasarkan penjelasan tersebut, bisa dilihat betapa krusial perencanaan ini bagi seseorang ataupun bisnis.

Manfaat Mempunyai Perencanaan Keuangan yang Baik

Hal berikutnya yang perlu Anda ketahui tentang perencanaan pengelolaan keuangan adalah manfaatnya yang sangat banyak. Berikut ini adalah berbagai macam manfaat yang bisa didapatkan saat Anda punya perencanaan keuangan yang matang.

Baca : Cara Bayar Shopee PayLater Lewat Alfamart

1. Alokasi Keuangan yang Baik

Manfaat pertama yang bisa dirasakan adalah Anda dapat mengalokasikan keuangan dengan tepat baik pada keuangan pribadi maupun bisnis. Adanya daftar perencanaan keuangan tersebut, Anda dapat menciptakan arus keuangan perusahaan yang bisa dialokasikan dengan proporsional.

Sementara untuk pribadi, perencanaan keuangan tersebut dapat membuat Anda punya daftar prioritas dalam pemenuhan kebutuhan. Jadi, rencana keuangan dapat mengatur serta mengklasifikasikan anggaran untuk hal yang penting.

Artinya, perencanaan ini akan membuat Anda dapat mengalokasikan anggaran atau uang sesuai dengan kebutuhan. Alhasil, kondisi keuangan pribadi ataupun bisnis Anda bisa berjalan dengan stabil dalam waktu panjang.

2. Meningkatkan Produktivitas

Manfaat berikutnya saat Anda punya perencanaan pengelolaan keuangan adalah bisa meningkatkan produktivitas. Hal itu bisa dilakukan dengan membuat rencana pembiayaan untuk hal-hal terkait produktivitas dengan mengambil keputusan bersama dengan pemilik kewenangan perusahaan.

Peningkatan produktivitas perusahaan tersebut nantinya akan memberikan dampak positif di masa mendatang. Perusahaan akan menjadi lebih unggul dan maju lagi berkat perencanaan yang telah dibuat di masa lalu.

Berdasarkan penjelasan tersebut, bisa dikatakan bahwa secara tidak langsung, perencanaan yang dibuat dapat membawa perusahaan menuju kesuksesan di masa mendatang. Jadi, bagi Anda yang punya bisnis, maka penting sekali untuk memperhatikan masalah perencanaan keuangan.

3. Bisa Menjadi Investasi

Manfaat selanjutnya adalah Anda perencanaan keuangan yang Anda lakukan sekarang bisa menjadi investasi di masa mendatang. Hal itu karena setiap rencana yang dibuat pasti telah mempertimbangkan tentang risiko hingga tujuan masa depan.

Hal-hal seperti itulah yang nantinya akan membuat Anda untuk bisa memilih investasi sesuai tujuan, kepribadian, dan tujuan Anda. Dengan kata lain, setiap perencanaan keuangan yang dilakukan membantu Anda dalam mewujudkan aset keuangan masa depan.

4. Mencapai Tujuan Jangka Panjang

Tidak sedikit orang yang mencanangkan tujuan untuk diraih di masa yang akan datang. Sebagai contoh, orang-orang mempunyai rencana untuk membeli rumah, mengambil kuliah, membiayai pernikahan, membeli mobil, dan lain sebagainya.

Tujuan yang disebutkan tersebut pastinya sangat penting untuk bisa diwujudkan di masa mendatang. Untuk mewujudkannya, Anda perlu merencanakan pengelolaan uang yang matang dan akurat agar dalam jangka waktu yang telah diperkirakan tujuan tersebut dapat tercapai.

Perencanaan seperti ini juga akan membuat Anda lebih siap dalam mengatasi berbagai macam risiko yang muncul saat Anda ingin meraih tujuan jangka panjang. Oleh karena itu, penyusunan keuangan yang baik, berperan penting untuk mewujudkan tujuan Anda.

Cara Membuat Perencanaan Keuangan yang Baik

Setelah membahas tentang manfaatnya, kini akan diberikan juga informasi tentang bagaimana cara Anda bisa mewujudkan keuangan yang baik. Hal ini sangat penting untuk diketahui agar pengelolaan keuangan bisa menjadi lebih efektif.

Baca : Cara Bayar Shopee PayLater Lewat Alfamart

Seperti yang sudah dijelaskan di awal, perencanaan ini memang bersifat spesifik dan dinamis. Namun, secara umum, terdapat hal-hal yang bisa membantu Anda dalam melakukan pengelolaan uang yang lebih baik.

Berikut ini adalah cara untuk membuat perencanaan keuangan yang baik:

1. Mencatat Penghasilan Bersih Bulanan

Hal pertama yang bisa dilakukan dalam perencanaan pengelolaan keuangan adalah catatlah semua pendapatan yang diperoleh dalam sebulan. Dari semua pendapatan tersebut, Anda dapat mulai menghitung berapakah pendapatan bersih setiap bulannya.

Untuk mendapatkan pendapatan bersih, tentunya Anda harus sudah memotongnya dengan biaya pajak, asuransi, kebutuhan pokok, dan lain sebagainya. Pencatatan pendapatan bersih ini untuk mengurangi kesalahan alokasi agar tidak gagal menabung.

Selain itu, pencatatan gaji bersih ini juga bisa dilakukan untuk mengecek seberapa sehat kondisi keuangan setiap bulannya. Dengan begitu, Anda dapat melihat secara jernih ke mana saja alokasi uang dari hasil pendapatan setiap bulan.

2. Menerapkan Metode 3 Pos

Cara berikutnya adalah Anda dapat mencoba untuk mengaplikasikan metode 3 pos dari pakar keuangan asal Amerika Serikat bernama Elizabeth Warren. Cara ini bisa dilakukan agar Anda bisa menyisihkan uang untuk ditabung.

Sesuai namanya, metode ini akan membuat Anda membagi penghasilan bulanan ke dalam tiga pos berbeda. Berikut adalah penjelasan tentang alokasi gaji untuk setiap pos tersebut.

  • 50% gaji digunakan untuk memenuhi kebutuhan pokok
  • 20% gaji untuk tabungan, investasi, asuransi
  • 30% gaji untuk memenuhi gaya hidup seperti self-reward, liburan, atau hiburan

3. Pakai 2 Rekening

Cara ketiga, Anda bisa menggunakan dua buah rekening atau lebih untuk menyimpan uang. Anda bisa menggunakan rekening pertama untuk menabung, sementara rekening lainnya untuk membayar kebutuhan sehari-hari.

Memahami dengan baik tentang perencanaan pengelolaan keuangan adalah hal penting untuk dilakukan. Dengan perencanaan yang baik, Anda akan memperoleh manfaat baik untuk kehidupan di masa sekarang maupun di masa yang akan datang.