Jurusan kuliah yang anda jalani saat ini juga bisa menjadi peluang tersendiri dalam membuka usaha. Termasuk untuk anda para mahasiwa IT. Mahasiswa IT kerap bergelut dengan sistem komputer, teknik coding, dan software desain grafis. Hal tersebut bisa menjadi peluang usaha yang menjanjikan. manfaatkan keahlian dalam bidang tersebut untuk mendulang penghasilan. Misalnya jika anda jago coding, membuat tema webiste atau desain web merupakan peluang usaha bagi mahasiswa yang tepat.

Walaupun mahasiswa IT juga bisa membuka usaha di luar ilmu kuliahnya, namun kali ini peluang usahanya lebih dikhususkan dengan keahlian yang dipelajari semasa kuliah. Jadi ilmu yang anda dapatkan pun tidak menguap sia-sia. Selain itu, ide usaha ini juga memiliki prospek bagus sehingga bisa dijalankan seterusnya setelah anda lulus nantinya. Berikut berbagai peluang usaha untuk mahasiswa IT yang bisa anda coba.  

Berbagai Peluang Usaha Untuk Mahasiswa IT

  1. Jasa pembuatan web portal

Jika anda memiliki kemampuan membuat desain web portal, cobalah tawarkan keahlian anda melalui forum khusus. Berbagai instansi, komunitas, maupun sekolah, juga memerlukan web portal untuk kepentingan mereka. hal ini bisa menjadi peluang besar untuk membuktikan keahlian anda dalam membuat web. Jika anda jago coding web, juga bisa membuat theme website kemudian dijual di situs freelancer.

  1. Jasa pembuatan online shop

Semakin hari, kebutuhan online shop makin tinggi. Hal ini karena sistem jual beli online yang kian meluas. Anda bisa menawarkan jasa sebagai pembuat toko online. Jika desain anda bagus, tentu lebih menarik minat konsumen. Terlebih, banyak pengusaha baru yang merintis usahanya dengan memasarkan via online. Target market lainnya adalah para penggiat UKM yang juga memerlukan online shop untuk memasarkan produknya.

  1. Desain grafis

Peluang bisnis bagi mahasiswa IT tak hanya sebatas pembuatan website saja, namun juga bisa merambah ke dunia desain grafis. Undangan, logo, banner, kaos, brosur, dll, merupakan kebutuhan grafis paling banyak dicari. Terlebih perusahaan tertentu mampu membayar lebih, jika desain logo yang anda buat memuaskan. Selain kemampuan olah software grafis, anda juga perlu kreatif untuk menghasilkan produk yang menarik.

  1. Jasa instal ulang laptop

Mahasiswa IT sudah tidak asing dengan instal ulang laptop. Manfaatkan keahlian anda dengan membuka jasa tersebut. Tidak semua orang mahir menginstal ulang perangkat tersebut. Untuk membuka jasa ini, anda memerlukan beberapa perlengkapan. Seperti CD Master, driver pack solution, harddisk untuk backup, software pendukung, serial number, dll. Umumnya biaya untuk install ulang ini antara 50 sampai 100 ribu rupiah.

Ternyata banyak ide bisnis yang cocok untuk mahasiswa IT. Selain mendapatkan untung, anda pun bisa menyalurkan ilmu dengan membuka usaha tersebut. Semoga bermanfaat.