Bagi kamu yang menjadi bagian dari BRI, kamu pastinya sudah tidak asing lagi dengan layanan mobile banking BRI alias BRImo, kan? Melalui BRImo, kamu bisa melakukan berbagai macam transaksi secara mudah dan cepat. Lalu, bagaimana jika lupa password BRImo dan apa solusinya? 

Ketika kamu lupa dengan password BRImo, maka kamu tidak akan bisa melakukan transaksi melalui layanan m-banking BRI. Nah, untuk mengetahui cara mengatasi lupa password layanan BRImo, berikut ulasan selengkapnya. 

Mengenal Password BRImo

Aplikasi BRImo BRI adalah

Password BRImo adalah data atau komponen penting untuk mengakses layanan BRImo atau mobile banking BRI. Password BRImo ini terdiri dari kombinasi digit angka dan huruf yang bisa dibuat sesuai keinginan nasabah. 

Dalam pembuatan password BRImo memang tidak terpaku pada jumlah maksimal digit yang digunakan. Namun, pembuatan password BRImo ini lebih mengacu pada jumlah minimal digit yang harus dimasukkan ke dalam akun BRImo sebagai perlindungan atau keamanan akun. 

Untuk password BRImo, kamu disarankan untuk menggunakan kombinasi alfanumerik atau perpaduan angka dan huruf minimal 8 digit. 

Hal yang Perlu Diperhatikan Mengenai Password BRImo

Penggunaan kombinasi digit angka dan huruf memang membuat nasabah BRImo mengalami lupa password. Hal ini tentunya akan merepotkan nasabah ketika akan melakukan transaksi melalui BRImo. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan terkait password BRImo antara lain sebagai berikut.

  • Pastikan nomor HP dan kartu SIM yang digunakan untuk mendaftar akun dalam status aktif dan diletakkan pada ruang SIM 1 (bagi pengguna smartphone fitur dual SIM). 
  • Pastikan nomor HP yang terdaftar BRImo memiliki pulsa telepon minimal Rp5.000. 
  • Pastikan alamat email yang didaftarkan dalam status aktif dan bisa diakses. 
  • User ID BRImo juga bisa digunakan untuk user ID i-banking BRI. 
  • Siapkan nomor kartu ATM BRI yang terdaftar untuk akun BRImo. 

Penyebab Akun BRImo Terblokir

Cara Cek Saldo BRI Lewat HP

Sebelum membahas mengenai cara mengatasi lupa password di BRImo, kamu juga harus memahami apa saja penyebab akun BRImo bisa diblokir oleh sistem. Nah, berikut ini beberapa hal yang bisa menyebabkan akun BRImo terblokir. 

  • Salah Memasukkan Kode Aktivasi

Kode aktivasi merupakan kode rahasia dalam bentuk 6 digit angka yang akan diberikan oleh sistem secara otomatis melalui SMS. Jika kamu memasukkan kode aktivasi yang salah sebanyak 3 kali, sistem BRImo akan terkunci alias terblokir karena dicurigai sebagai aktivitas yang mencurigakan. 

  • Salah Memasukkan Sandi m-Token

Selain kode aktivasi, akun BRImo juga bisa terblokir jika salah memasukkan sandi m-Token sebanyak 3 kali. M-Token sendiri memiliki fungsi untuk melindungi pengguna BRImo ketika melakukan transaksi, mengganti password, atau mengganti alamat email.

  • Tidak Melakukan Aktivasi m-Token

Hal lainnya yang bisa menyebabkan BRImo terblokir yaitu tidak melakukan aktivasi m-Token selama 7 hari sejak dilakukannya pendaftaran pertama. M-Token sendiri berguna sebagai sistem keamanan sehingga akun BRImo milikmu lebih aman dan terlindungi.

  • Tidak Login Selama 45 Hari

Tidak melakukan login lebih dari 45 hari ke aplikasi BRImo setelah melakukan pendaftaran akun pertama juga bisa menyebabkan akun BRImo terblokir oleh sistem secara otomatis. Untuk mengaktifkannya, kamu bisa datang ke kantor BRI terdekat untuk aktivasi BRImo. 

  • Terdeteksi Aktivitas Mencurigakan

BRI memang selalu berupaya untuk memberikan layanan yang memuaskan kepada para nasabah, tak terkecuali dengan sistem keamanannya. Apabila akun BRImo milikmu terdeteksi adanya aktivitas yang mencurigakan, maka sistem BRI bisa melakukan pemblokiran akun.

Cara Efektif Mengatasi Lupa Password BRImo

Cara Efektif Mengatasi Lupa Password BRImo

Sebelum kamu melakukan proses pengaturan ulang password layanan BRImo yang lupa, ada beberapa persyaratan yang harus disiapkan seperti nomor HP dan alamat email yang terdaftar pada akun BRImo harus aktif, kartu ATM BRI, pulsa minimal Rp5.000, dan koneksi internet.

Setelah semua persyaratan cara reset password BRImo sudah disiapkan, kamu bisa segera melakukan pengaturan ulang password agar bisa melakukan transaksi kembali melalui BRImo. Berikut ini langkah-langkah yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi lupa password akun BRImo.

  • Langkah pertama yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi lupa password yaitu membuka aplikasi BRImo yang sudah terinstal pada perangkat ponsel. 
  • Setelah itu, kamu bisa klik opsi Lupa Password pada halaman login. 
  • Selanjutnya, kamu akan diarahkan untuk memasukkan user id atau username beserta dengan alamat email yang sudah didaftarkan pada akun BRImo.
  • Jika sudah mengisi data yang dibutuhkan dengan benar, kamu bisa klik opsi Lanjut.
  • Masukkan nomor kartu ATM BRI yang sudah kamu daftarkan pada layanan BRImo yang terdiri dari 16 digit dan klik opsi Lanjut.
  • Buka inbox atau kotak masuk email yang sudah kamu daftarkan ke layanan BRImo baik melalui browser atau aplikasi email yang terpasang pada perangkat ponselmu.
  • Buka kotak masuk dari BRI yang menggunakan subjek BRImo: Forget Password untuk mengatasi masalah lupa password BRImo
  • Jika pesan dari BRI sudah kamu buka, kamu bisa klik link atau tautan reset password BRImo dan kamu akan diarahkan menuju halaman browser secara otomatis. 
  • Buat password BRImo yang baru sesuai keinginan. Pastikan untuk menggunakan password yang mudah diingat. 
  • Masukkan password BRImo yang baru sebanyak 2 kali sesuai dengan jumlah kolom yang sudah disediakan pada aplikasi BRImo.
  • Selanjutnya, kamu bisa memasukkan m-Token BRI yang dikirimkan melalui pesan singkat di nomor HP yang sudah kamu daftarkan. Pastikan server ID yang terdapat pada pesan singkat alias SMS sudah sama dengan yang dicantumkan pada halaman browser. 
  • Jika sudah benar, kamu bisa klik opsi Kirim. Apabila kamu tidak mendapatkan SMS m-Token, kamu bisa klik kembali opsi Permintaan mToken.

Tips Agar Tidak Lupa Password BRImo

Setelah mengetahui cara mengatasi lupa password layanan BRImo, kamu bisa melakukan cara untuk mengingatnya agar tidak lupa lagi. Berikut ini tips untuk mencegah lupa password BRImo yang bisa kamu terapkan.

  • Gunakan kombinasi password yang mudah diingat, namun tetap memiliki tingkat keamanan tinggi agar tidak mudah dibobol orang lain.
  • Catat password di note smartphone atau buku catatan yang aman dan hanya kamu saja yang mengetahuinya.  

Setelah mengetahui penyebab akun BRImo terblokir, kamu bisa menghindari hal-hal tersebut agar tetap bisa bertransaksi dengan nyaman melalui aplikasi m-banking BRImo. Cara mengatasi lupa password BRImo tanpa ke bank juga bisa dilakukan dengan mudah dan cepat.