Apakah kamu calon nasabah baru di BRI? Yuk, cek dulu contoh no rekening BRI berikut ini yang ternyata mengandung kode. Penting banget lho untuk tahu berapa nomor rekening BRI kamu. Nomor rekening merupakan identitas pemilik rekening dan dibutuhkan untuk melakukan berbagai transaksi.

Misalnya saat ada verifikasi data oleh pihak bank ketika kamu datang ke customer service atau teller, kamu pastinya akan ditanya atau harus menuliskan nomor rekening BRI kamu, bukan? Nah, kalau kamu juga belum tahu bagaimana cara cek nomor rekening BRI, tutorialnya juga ada di bawah ini ya.

Nomor Rekening BRI Ada Berapa Digit?

Contoh No Rekening BRI

Jenis rekening BRI dibagi menjadi dua yaitu syariah dan konvensional. Keduanya memiliki kode bank yang tidak sama yaitu 002 untuk BRI konvensional dan 422 untuk versi syariah. 

Jumlah angka pada nomor rekening keduanya juga tidak sama, yaitu 15 digit untuk BRI Konvensional dan 10 digit untuk BRI Syariah.

Contoh No Rekening BRI

BRI punya kantor pusat di Jakarta Pusat tepatnya di Jalan Sudirman Kav. 44-46. Tapi, kantor cabangnya sudah tersebar di berbagai kota di seluruh Indonesia. Nah, masing-masing kantor cabang tersebut punya kode, dan disematkan pada nomor rekening milik nasabah BRI. 

Kode tersebut berupa 4 angka awalan/paling depan pada barisan nomor rekening. Lewat 4 digit pertama nomor rekening BRI, kamu bisa tahu di kota/kabupaten mana rekening tersebut dibuat. 

Salah satu contoh no rekening BRI adalah 2810-01-011822-53-4. Detail keterangan angkanya bisa kamu cek di bawah ini:

  • Angka 2810 adalah kode cabang unit BRI yang ada di Ambon, tepatnya di KCU Diponegoro. 
  • Dua angka sebelum angka terakhir, yaitu 53, adalah kode untuk jenis rekening (apakah rekening tabungan atau pinjaman). Biasanya 53 untuk kode rekening tabungan, dan angka 50 untuk rekening pinjaman.
  • Adapun angka-angka lain pada contoh di atas hanya merupakan nomor unik yang menjadi identitas dari pemilik rekening/nasabah agar menjadi pembeda antara nasabah satu dan lainnya.

Daftar Kode Kantor Cabang BRI

Buat kamu yang mungkin penasaran dengan berbagai kode kantor cabang BRI lainnya, maka kamu bisa dapatkan infonya dengan melihat tabel di bawah ini:

1. Kawasan Jabodetabek

Kode  Lokasi Kantor
2005 Jakarta – Kota
2001 Jakarta – Cut Mutiah 
2221 Pasar Minggu – Jakarta
2366 Cibinong – Bogor
2010 Bandung – Jalan Asia Afrika
2212 Bandung – Dewi Sartika
2028 Bogor – D. Sartika
2365 Bogor – Cimanggis
2294 Bogor – Pajajaran
2884 Margonda – Depok
2295 Bekasi – Kranggan Permai
2029 Bekasi – Juanda

 

2. Kawasan di Luar Jabodetabek

Kode Lokasi Kantor
2570 Balikpapan – Sudirman
2009 Garut – A. Yani
2613 Gorontalo – Limboto
2370 Renon – Denpasar
2290 Kuta – Denpasar
2140 Kartini – Cirebon
2031 Tirtayasa – Cilegon
2895 Kosambi – Cirebon
2571 Balikpapan – A.Yani 
2320 Aceh – Teuku Umar
2896 Yogyakarta – Adisucipto
2011 Tuparev – Cikampek
2371 Perintis KMD – Makassar
2611 Somba Opu – Makassar
2731 Pringsewu – Sudirman
2211 Lampung – Malahayati
2891 Pringsewu – Sudirman
2105 Yogyakarta – Katamso
2510 Banjarmasin – P.Samudera
2292 BSD – Banten
2050 Yogyakarta – Cik Ditiro 
2915 Tegal – Slawi
2932 BRI Kanwil Banda Aceh Regional Office
2230 Bengkulu-S. Parman
2231 Bengkulu-Arga Makmur
2820 Sarolangun – Jambi
2349 Jayapura – A. Yani
2827 Timika – Jayapura

 

Beberapa Cara Cek Nomor Rekening BRI Milik Sendiri

Beberapa Cara Cek Nomor Rekening BRI Milik Sendiri

Pilihan caranya dibagi menjadi menjadi dua kategori nih, yaitu secara online dan offline. Berikut masing-masing penjelasannya:

1. Lihat di Buku Tabungan

Cara cek nomor rekening paling mudah pastinya adalah secara offline dan langsung cek di buku tabungan ya. Informasi lengkap mengenai rekening BRI kamu ada di dalam buku ini dan lebih tepatnya ada di bagian sampul sisi dalam. 

Bukan hanya nomor rekening, tapi pada halaman pertama buku tabungan juga terdapat nama pemilik rekening, kantor cabang atau unit yang menjadi tempat kamu membuka rekening tersebut, tanggal penerbitan buku rekening, alamat kantor cabang tadi, hingga nomor resi dari buku tabungan kamu.

2. Cek No. Rekening di Mesin ATM

Jika buku tabungan kamu sedang terselip misal, atau memang jenis rekening BRI yang kamu pilih tidak disertai dengan buku tabungan melainkan hanya kartu ATM, maka kamu bisa cari tahu nomor rekening kamu di mesin ATM dengan enam langkah di bawah ini:

  • Masukkan kartu dan PIN seperti biasa.
  • Pilih menu Setor Tunai.
  • Klik angka untuk jumlah setoran.
  • Klik sub menu Setor.
  • Layar mesin ATM akan menampilkan detail informasi termasuk nomor rekening. Kamu bisa catat di HP agar tidak lupa.
  • Karena tujuan kamu hanya untuk mengetahui nomor rekening, maka kamu bisa klik Cancel untuk membatalkan transaksi. Jangan lupa tunggu sampai kartu ATM kamu keluar.

3. Cek Lewat Aplikasi

Jika kamu sudah memiliki akun mobile banking BRI, maka kamu juga bisa nih mengecek nomor rekening secara online lewat aplikasi ini. Berikut langkah-langkahnya:

  • Buka aplikasi M-banking BRI.
  • Input kode akses.
  • Klik menu m-Info.
  • Pilih sub menu saldo.
  • Input PIN ATM kamu.
  • Jumlah saldo akan muncul di layar HP lengkap dengan nomor rekening di sisi kiri saldo.

4. Cek dari Situs Resmi BRI

Bukan hanya pemilik m-banking, tapi kamu yang memiliki e-banking (internet banking) BRI juga bisa mengecek nomor rekening dengan cara sangat mudah hanya dengan 6 langkah berikut:

  • Buka https://ib.bri.co.id/ib-bri/ dari HP atau laptop.
  • Masukkan user ID dan password.
  • Masukkan angka validasi yang terdiri 4 angka acak pada kolom yang ada di layar.
  • Klik tombol Masuk.
  • Pada tampilan home/beranda, pilih Informasi Rekening.
  • Layar akan menampilkan informasi lengkap mengenai rekening kamu termasuk nomor rekening.
  • Gunakan BRImo

BRImo adalah aplikasi perbankan dari BRI yang bisa di download dan digunakan secara gratis 100% oleh seluruh nasabah BRI tanpa terkecuali. 

Jadi, tidak memandang jenis kartu ATM atau tabungan. Kamu tinggal download BRImo dari Play Store atau App Store, lalu ikuti panduan di bawah ini untuk cek nomor rekening:

  • Buka aplikasi.
  • Masukkan nama pengguna dan kata sandi.
  • Klik menu Transfer.
  • Pilih sub menu Transfer ke Sesama.
  • Informasi nomor rekenin akan ditampilkan di layar.
  • Kamu bisa klik Batalkan/Cancel untuk transaksi tadi. Bisa juga dengan klik tombol Back pada HP.

Berdasarkan contoh no rekening BRI di atas dan daftar kode yang ada, dapat disimpulkan bahwa setiap nasabah bisa memiliki 4 angka depan yang sama jika pembuatan rekeningnya memang di lokasi cabang BRI yang sama. Tapi, tetap saja sisa angka lainnya tidak akan sama persis.