Niat Mau Jualan? Jualan Ini Aja Yuk, Dijamin Laris

Menjalani bisnis kuliner memang tidak ada matinya. Hal ini dikarenakan kuliner merupakan kebutuhan manusia yang tidak ada habisnya. Bisnis kuliner pun merupakan salah satu bisnis yang banyak dilakukan baik secara offline maupun online. Bisnis ini tidak hanya sekedar untuk mengisi perut saja akan tetapi saat ini makanan menjadi salah satu trend yang banyak di ikuti oleh banyak orang.

Saat ini makanan online terlaris sangatlah mudah dilakukan. Bisnis ini dapat dimulai dengan skala kecil dari dapur rumah tangga akan tetapi terkadang kemampuan memasak dan ketersediaan alat tidak cukup apabila anda masih belum mempunyai ide bisnis kuliner apa yang akan anda jalankan. Kali ini kita akan membahas tentang beberapa ide jualan makanan online yang kekinian, laris, banyak diminati dengan modal yang kecil serta menguntungkan.

Pilihan Makanan Online Terlaris

Berbicara tentang ide jualan makananyang sangatlah unik dengan modal yang kecil dapat dicoba bagi anda pemula dalam bisnis. Ada beberapa jualan makanan yang cenderung mudah dan tidak membutuhkan skill memasak yang mumpuni sehingga anda dapat memulai bisnis makanan ini dan tidak perlu menunggu banyak hal tentunya.

Usaha kue kering

Kue kering saat ini menjadi incaran pembeli dan mengalami peningkatkan penjualan yang sangat pesat terutama di bulan puasa menjelang lebaran, imlek, hari Natal. Pada umumnya pada waktu – waktu tersebut banyak orang yang mencari kue kering untuk menyambut tamu. Ketika anda akan memulai bisnis kue kring ini anda dapat menawarkan kepada orang – orang terdekat yang anda kenal seperti teman, rekan kerja ataupun keluarga. Anda juga dapat menawarkan di media sosial yang anda miliki. Untuk awal jualan anda dapat menggunakan tester sebagai salah satu metode pemasaran. Hal ini karena orang akan cenderung memilih produk dengan ciata rasa yang enak dan berkualitas dibandingkan dengan harganya yang murah.

Bisnis frozen food ternyata juga snagat menguntungkan

Bisnis makanan yang dapat anda coba selanjutnya adalah bisnis frozen food. Bisnis ini apabila kita lihat saat ini semakin menjamur karena frozen food mempunyai banyak peminat di pasaran, hal ini karena frozen food mudal diolah menjadi berbagai masakan dengan cepat. Untuk memulai bisnis ini anda memerlukan freezer untuk menjaga kualitas produk frozen food. Anda anda juga memerlukan seorang distributor sebagai tempat untuk membeli stock dagangan. Anda dapat menyewa kios khusus atau menggabungkan usaha ini dirumah.

Menjalankan usaha kripik yang saat ini sedang booming

Menjalani bisnis makanan online terlaris satu ini memang tidak akanada habisnya. Orag Indonesia sangat menyukai camilan yang renyah dan mempunyai rasa yang kuat, itulah sebabnya menjalankan bisnis ini tidak akan pernah surut. Sumber daya di Indonesia sangatlah mendukung untuk mengembangkan bisnis ini mulai dari keripik buah, keripik sayur sampai beraneka ragam kerasi seperti misalnya kerupik kaca. Pembuatan dari keripik pun juga sangatlah mudah akan tetapi apabila anda tidak sempat membuatnya anda dapat membeli dalam jumalh besar di UMKM yang memproduksi keripik dalam jumlah besar. Anda dapat menambahkan rasa ataupun mengemas ulang dengan kemasan yang lebih menarik dengan nama dari brnad anda sendiri.

Membuat dessert box yang sangat menggiurkan

Dessert box menjadi makanan yang mempunyai banyak sekali penggemar karena cita rasa yang enak dan manis. Proses pembuatannya pun juga cukup mudah karena anda hanya perlu menata bahannya ke dalam box. Memulai bisnis makanan popular inipun juga sangatlah mudah. Hal ini karena pembeli biasanya tidak hanya mencari makanan untuk mengisi perut akan tetapu juga membayar rasa penasaran terhadap makanan yang sedang trending. Kekurangan dari bisnis ini adalah umur produk yang tidaklah panjang, anda harus menyimpannya di lemari pendingin untuk memastikan kualitas dari dessert box ini sangat terjaga.

Bisnis salad buah yang menggiurkan

Cuaca negara tropis yang panas membuat banyak orang mencari makanan yang menyegarkan, salah satu makanan yang digemari adalah salad buah. Salad buah ini terdiiri dari aneka potongan buah dengan disiram saus salad yang manis dan sedikit asam. Salad buah ini banyak dijual secara rumahan ataupun ditoko – toko buah. Karena sifatnya yang mudah membusuk, salad buah harus disimpan di lemari es dan segera dihabiskan apabila sudah membukanya. Salad buah menjadi makanan yang sehat dan cocok dikonsumsi oleh mereka yang sedang diet.

Usaha nasi mentai yang sedang booming

Untuk beberapa orang nasi mentai merupakan nama makanan yang terdengar asing. Nasi mentai merupakan hidangan dari negeri Jepang yang sedang trend di Indonesia. Nasi mentai sedniri mempunyai citarasa yang gurih dengan saus khas yang bertekstur lembut. Di Indonesia sendiri nasi mentai banyak di modifikasi menyesuaikan lidah orang Indonesia dengan bahan – bahan yang mudah di dapatkan. Apabila anda mempunyai peralatan yang mendukung anda dapat memulai bisnis ini di rumah. Pembuatan nasi mentai ini pun cukup mudah dan tidak memerlukan bahan – bahan dengan pengolahan yang rumit.

Itulah beberapa ide bisnis olahan makanan online terlaris yang dapat anda jadikan inspirasi ketika bingung ingin memulai bisnis apa. Menjalankan bisnis memang haruslah sabar karean di awal biasanya tidak akan selaris usaha yang sudah dibangun lama.

Leave a Comment