Banyak orang sekarang telah memilih safe deposit box terbaik sebagai tempat untuk menyimpan beberapa harta berhaga mereka. Oleh karena itu, memilih safe deposit box bank yang paling aman adalah pilihan tepat bagi anda sehingga harta anda bisa aman. Perlu anda ketahui jika masih asing dengan safe deposit box, yaitu merupakan istilah yang digunakan untuk brankas besar yang ada disebuah bank untuk menyimpan berbagai barang berharga milik nasabah.

Wadah penyimpanan ini sendiri  terdiri dari ratusan hingga ribuan kotak loker yang tersusun rapi, berbahan baja yang kokoh anti maling dan tahan terhadap api. Oleh karena memiliki kemampuan kotak dengan tingkat keamanan yang tinggi maka brankas ini ditawarkan oleh pihak bank sebagai tempat aman untuk menyimpan berbagai barang berharga nasabah.

Tips memilih safe deposit box bank yang paling aman

Ketika anda ingin memili kotak inimaka anda perlu memperhatikan beberapa hal. diantaranya adalah memastikan tingkat keamanan tinggi. Disini, anda perlu memastikan bahwa sebua penyedia layanan brankas memiliki safe deposit box terbaik. Setiap area safe deposit box juga memiliki alat pantau CCTV, petugas keamanan yang menjaga 24 jam dan tidak berada di area rawan kejadian kriminal. Akan lebih baik jika anda mengetahui sistem pengamanan khusus yang diterapkan pada pihak bank.

Selain itu, anda juga perlu mengetahui seluk beluk hak serta kewajiban nasabah serta bank. Hal ini penting sebelum melakukan persetujuan langganan untuk menyewa safe deposit box. Dengan mengetahui seluk beluk hak dan juga kewajiban maka anda bisa mendapatkan kotak terbaik di bank terbaik.

Perlu anda ketahui juga bahwa perlindungan asuransi juga perlu jika terjadi hal-hal yang diinginkan, pinalti jika nasabah tidak membayar biaya lanjutan sewa dalam kurun waktu tertentu dan lain sebagainya. Penting juga untuk anda meminta pendapat dari orang terdekat sehingga anda bisa lebih mantap memilih safe deposit box terbaik.

Kelebihan dan kekurangan safe deposit box bank yang paling aman

Meskipun memiliki tingkat keamanan yang cukup tinggi namun anda juga perlu memperhatikan kelebihan dan kekurangan dari safe deposit box bank yang paling aman. Terkait dengan kelebihan, maka kotak ini memiliki kelebihan seperti membukanya dengan mudah dan memiliki sistem keamanan yang terjamin serta memiliki lokasi terpisah dari tempat tinggal sehingga bisa mengurangi risiko kehilangan harta total.

Adapun kekurangan yang dimiliki oleh kotak ini adalah tidak semua keluarga bisa mengakses dan bank juga tidak bisa membuka setiap waktu sehingga tidak bisa tiba-tiba mengambil harta yang anda miliki. Hal penting lainnya yang perlu diperhatikan adalah bahwa ada biaya sewa dan jaminan yang cukup tingga serta repot karena harus pergi ke bank jika ingin mengambil beberapa barang berharga anda.

Cara menyewa safe deposit box bank yang paling aman

Jika anda tertarik untuk menyewa maka ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menyewa SDB ini. Beberapa hal yang perlu dilakukan adalah wajib membuka rekening tabungan di bank yang hendak anda tuju. Selanjutnya, mengisi formulir identitas diri sesuai dengan KTP, paspor, atau sejenisnya.

Jangan lupa juga untuk menyediakan biaya materai dan membayar sewa SDB yang dipilih per tahun dengan nominal sesuai dengan ukuran atau daftar biaya bisa dilihat pada keterangan bank. Membayar biaya administrasi juga perlu diperhatikan serta biaya jaminan sesuai dengan kebijakan bank dan setelah perjanjian sewa disepakati maka pihak bank akan menyerahkan dua buah kunci atau kartu akses untuk memasuki ruang penyimpanan yang telah disewa. 

Bagaimana cara membuka safe deposit box bank yang paling aman

Jika anda ingin membuka pertama kali SDB, maka anda juga perlu memperhatikan beberapa langkah sehingga bisa  mendapatkan SDB dengan baik. Meskipun begitu, jika anda ingin membuka maka pastikan terlebih dahulu jika anda sudah resmi menjadi nasabah penyewa SDB sehingga anda bisa menutup dan membuka kotak penyimpanan tersebut ketika dibutuhkan.

Adapun cara untuk membukanya adalah dengan datang ke bank tempat penyewa SDB dan menunjukkan kartu identitas diri pada petugas khusus yang bertanggung jawab atas layanan SDB. Setelah itu, ikutilah petugas yang akan mengantarkanmu ke ruang penyimpanan. Perlu anda ketahui karena SDB ini pada umumnya memiliki keamanan ganda maka anda harus menunggu petugas untuk membuka pintu keamanan yang pertama.

Selanjtunya, setelah anda masuk maka biasanya safe deposit box bank yang paling aman memiliki penjaga yang mengerti. Artinya, penjaga/ petugas akan meninggalkan anda sendiri untuk bisa mengambil atau meletakkan aset. Hal ini memiliki tujuan agar privasi anda terjaga dengan baik sebagai nasabah. Anda bisa membuka SDB menggunakan kunci yang sudah diberikan sebelumnya. Itulah bebrapa informasi penting terkait dengan SDB terbaik yang perlu anda pilih.